Skip to main content
Berita Utama

Sosialisasi P4GN dan Screening Deteksi Dini Penyalahgunaan Narkoba di SMA UII Yogyakarta

Dibaca: 54 Oleh 02 Feb 2023Juni 22nd, 2023Tidak ada komentar
Sosialisasi P4GN dan Screening Deteksi Dini Penyalahgunaan Narkoba di SMA UII Yogyakarta
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

 

Sosialisasi P4GN dan Screening Deteksi Dini Penyalahgunaan Narkoba di SMA UII Yogyakarta

Sosialisasi P4GN dan Screening Deteksi Dini Penyalahgunaan Narkoba di SMA UII Yogyakarta

Yogyakarta, 02 Februari 2023 –  BNN Kota Yogyakarta melaksanakan kegiatan sosialisasi  P4GN dan screening deteksi dini penyalahgunaan narkoba di  SMA UII Yogyakarta. Kegiatan ini adalah upaya untuk menyelaraskan pemahaman mengenai bahaya narkotika dan  obat-obatan terlarang serta pentingnya rehabilitasi yang diikuti oleh 15 siswa/siswi. Dengan proses screening dan sosialisasi tersebut dapat mengidentifikasi ada atau tidaknya penggunaan narkoba pada diri seseorang, serta siswa/siswi mampu memiliki daya imunitas dari bahaya penyalahgunaan narkoba serta pengaruh negatif dari lingkungan di luar sekolah.

Sosialisasi P4GN dalam lingkup pendidikan merupakan kegiatan yang sangat penting, mengingat lingkup pendidikan yang mana merupakan ujung tombak pembentuk generasi bangsa harus bebas dan bersih dari narkoba. Untuk itu, BNN melakukan kunjungan langsung ke SMA UII Yogyakarta, dalam pencegahan narkoba, yakni Sosialisasi P4GN dan Screening Deteksi Dini Penyalahgunaan Narkoba.

Sosialisasi ini bersifat wajib dalam rangka menjamin agar siswa/siswi tersebut bebas dari penyalahgunaan narkoba. Peredaran gelap narkoba bisa menyasar siapa saja, jadi perlu adanya pencegahan. untuk mensosialisasikan pencegahan narkoba secara internal. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian SMA UII Yogyakarta terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel